Metamate-
Material Dental merupakan salah satu hasil dari pengembangan dan aplikasi ilmu
biomaterial
dan tentunya umum digunakan dan dikembangkan dalam bidang
kedokteran gigi.
Penggunaan
material anorganik untuk penggantian organ manusia dimulai oleh Bangsa Romawi,
China,dan Aztec yang tercatat menggunakan emas untuk perawatan gigi. Pada masa
itu perkembangan biomaterial diuji coba secara trial and error terhadap
tubuh manusia.Seiring berkembangnya teknologi pada zaman sekarang,
perkembangan material dental pun jauh berkembang dari hanya sekedar penggunaan
emas untuk perawatan gigi. Secara garis besar sampai saat ini penggunaan
material dental paling umum terbagi menjadi tiga yaitu:
·
Penggunaan material dental
untuk gigi palsu
·
Penggunaan material dental
dalam bidang penambalan gigi dan
·
Penggunaan material dental
dalam bidang dental implan.
Dental
implant adalah gigi buatan dari bahan sintetik yang dipasang ke dalam mulut
pasien melalui tindakan
pembedahan sehingga gigi palsu ini tertanam ke dalam
tulang rahang. Dental implant dapat dikatakan
tertinggal jauh dari implan tubuh
bagian lainnya, ambil saja pembanding secara acak yaitu implan katup
jantung, begitu pula dengan perkembangan material implan untuk pinggul dan
sendi mengalami
perkembangan jauh lebih cepat daripada dental implan. Adapun
material yang digunakan pada dental
implant terbagi berdasarkan 3 bagian
utama dari struktur dental implan, dimana 3 struktur utama dental
implant
adalah crown, abutment, dan implan